
DIGDAYA NEWS. COM/ KOTA MOJOKERTO, – Tingkatkan Sinergitas, antara legislatif dan media, Ketua DPRD Kota Mojokerto, Ery Purwanti, menggelar kegiatan reses bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Mojokerto di Warkop Barkum, Kranggan, Kota Mojokerto, Jumat (14/3/2025).
Acara ini berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan diskusi konstruktif, diikuti oleh puluhan wartawan yang bertugas di wilayah Kota Mojokerto. Kegiatan ini menjadi momen bersejarah karena untuk pertama kalinya DPRD Kota Mojokerto mengadakan reses dengan insan pers yang tergabung dalam PWI.
Ketua PWI Mojokerto, Aminuddin Ilham, menyambut baik inisiatif DPRD dalam membangun komunikasi yang lebih terbuka dengan media. Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut di masa mendatang.
“Saya atas nama teman-teman media yang tergabung dalam PWI Mojokerto Raya mengucapkan terima kasih. Ke depan, kami berharap kegiatan seperti ini bisa berlanjut,” ujar Amin, yang juga merupakan reporter JTV.
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Mojokerto, Ery Purwanti, menegaskan bahwa media memiliki peran penting dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat mengenai kebijakan dan program kerja DPRD.
“Media adalah mitra strategis dalam pembangunan daerah. Melalui sinergi yang baik, kami berharap masyarakat mendapatkan informasi yang transparan dan akurat mengenai kinerja DPRD Kota Mojokerto,” ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ery juga menyinggung tentang Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 yang berdampak pada efisiensi anggaran di tingkat daerah. Ia menyebut bahwa Pemkot Mojokerto masih sangat bergantung pada dana transfer dari pusat, sehingga kebijakan efisiensi ini mengurangi beberapa kegiatan DPRD, termasuk pemangkasan 50 persen anggaran perjalanan dinas.
Namun, hingga saat ini, DPRD Kota Mojokerto belum mengagendakan rapat dengan eksekutif untuk membahas efisiensi pada APBD 2025.
Hal ini disebabkan belum adanya petunjuk teknis (juknis) maupun petunjuk pelaksanaan (juklak) dari pemerintah pusat.
“Saat ini kami masih menunggu, karena juklak dan juknisnya belum turun dari pemerintah pusat,” tambahnya.
Kegiatan reses ini juga menjadi momentum bagi DPRD Kota Mojokerto untuk menyerap aspirasi dari kalangan media terkait kebijakan yang dapat mendukung kebebasan pers dan kesejahteraan jurnalis.
Dengan semakin eratnya sinergi antara DPRD dan media, diharapkan penyampaian informasi kepada masyarakat menjadi lebih efektif serta mampu mendorong transparansi dan akuntabilitas pemerintahan di Kota Mojokerto( din)